Senin, 07 Juni 2010

hidup bagaikan roda


hidup bagaikan roda yang selalu berputar, ada saat nya berada diatas dan ada saatnya ada dibawah, karena semua yang hidup itu melakukan perputaran, perubahan.

saat berada diatas, banyak orang yang merasa bahagia dan menikmati posisi atas nya tersebut, tetapi ketika Allah memutar roda kehidupan nya hingga berada dibawah, tak sedikit orang yang cemas, gelisah, takut akan kekurangan dan segala hal negatif yang terpikir dalam benaknya...tapi tahukah kita bahwasanya kehidupan akan seperti itu, ada kalanya diatas dan ada kalanya dibawah...

tapi ingat, mau diatas atau dibawah bagi ku adalah sama, karena itu adalah ujian dari Nya, ketika berada diatas kita diuji apakah kita ingat dengan yang memberikan nikmat itu kepada kita, dan tidak bersikap sombong lagi menyombongkan diri....
dan ketika berada dibawah apakah kita tetap bersyukur padanya, rasa syukur dengan apa yang diberi dengan segala keterbatasan saat berada dibawah...
semua telah diatur oleh Nya....

satu hal yang tidak dapat berubah adalah kebahagiaan...ketika diri ini telah menemukan Tuhanya...mau berada diatas atau dibawah tak menjadi masalah bagi ku...karena kebahagiaan tidak dapat ditukar dengan apapun..kebahagiaan tidak dapat ditukar dengan harta...kebahadiaan tidak dapat ditukar dengan kemiskinan..kebahagiaan tidak dapat ditukar dengan jabatan...kebahagiaan tidak dapat ditukar dengan apapun....

selagi aku bersama Mu aku tak takut akan ujian yang akan Engkau berikan pada ku..karena aku yakin apapun yang Engkau berikan untuk ku adalah ujian semata dimana ujian itu telah Engkau berikan jua jalan keluarnya, jadi aku hanyalah menjalani...

klo boleh diibaratkan, hidup didunia ini hanyalah seda gurau belaka...dimisalkan dengan pembuatan film yang telah ada skenarionya...Engkau sebagai sutradara yang membuat skenario kehidupan, dan aku dia mereka sebagai aktor dan aktris yang tinggal menjalankan peran masing-masing...dan jika ingin menjadi aktor dan aktris yang baik, mainkan peran sesuai dengan skenario yang telah ditentukan oleh Sang Sutradara...

Terimakasih Tuhan..Terimakasih Allah..Terimakasih cinta...terimakasih sayang....:)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar